Banner adz

Mengenal Lebih Lengkap Ikan Oscar, Penjelasan lengkap karakter, makanan dan habitat.

 Ikan oscar merupakan ikan hias predator yang sering di pelihara di akuarium atau kolam.

Dengan nama latin  Astronotus ocellatus, merupakan  ikan asli dari Amerika Selatan yaitu di Sungai Amazon, Parana, Rio Paraguay, dan Rio Negro sampai dengan Venezuela Timur, Guyana, serta Paraguay.



Namun demikian, ikan oscar sangat populer di Indonesia.

Ikan oscar mempunyai karakter atau sifat agresif sehingga tidak bisa disatukan dengan ikan hias lain dalam satu akuarium yang sama. Ikan ini memangsa ikan-ikan lain dengan ukuran lebih kecil, serta kepiting, udang, ataupun jangkrik.

Ikan Oscar mempunyai bentuk dan warna yang menarik. Warna badannya kehitam-hitaman dengan batikan berwarna kuning kemerah-merahan, ikan oscar ini pun memiliki variasi jenis dan warna yang beragam.

Ikan oscar mampu tumbuh hingga mencapai panjang  40 cm dengan berat hingga 3 kilogram. Jika diberi makan dan dirawat dengan cara yang benar, masa hidup ikan oscar bisa mencapai 14 tahun sehingga cocok menjadi ikan hias peliharaan jangka panjang.

Ikan oscar hidup di sungai dengan air bersifat masam, meski begitu ikan ini sangat toleran terhadap segala jenis kondisi air. Di habitat asli maupun akuarium, ikan ini membutuhkan suhu air antara 26 sampai 30 derajat Celsius agar hidup optimal.

Habitat yang paling sesuai bagi ikan oskar adalah perairan danau yang tergenang. Ikan ini paling banyak ditemukan pada bagian yang dasarnya berbatu dan tidak umum ditemukan pada bagian yang airnya cenderung mengalir.

Ikan oskar adalah ikan omnivora yang memiliki potensi mengubah makanan seiring dengan perubahan ukuran tubuhnya. Makanan ikan oskar adalah tumbuhan, avertebrata akuatik, detritus, ikan, dan serangga. Pada ukuran yang kecil, ikan ini cenderung memilih fitoplankton dan zooplankton sebagai makanannya; sedangkan pada ukuran yang lebih besar cenderung memilih zooplankton dan ikan ikan yang lebih kecil dari nya.



Ikan oskar cenderung untuk aktif makan pada siang hari, Puncak aktivitas makan ikan oskar berkisar antara jam 10.00 sampai jam 16.00.

Ikan oskar  termasuk kelompok teleostei yang mempunyai kemampuan visual tinggi, ikan oskar mengandalkan kemampuan visual untuk mendeteksi dan menangkap mangsa.

Ikan oskar juga terkadang dijumpai melakukan aktivitas makan pada malam hari. Adanya aktivitas makan pada malam hari yang dibatasi oleh faktor visual, didukung oleh kemampuan ikan oskar untuk mendeteksi adanya getaran akustik

ikan oscar termasuk salah satu ikan air tawar yang cerdas. Jika dilatih secara teratur, ikan ini tanpa sungkan-sungkan akan mengambil pakan langsung dari tangan pemiliknya. Bahkan ikan oscar juga dapat dilatih agar sanggup melompat sampai ketinggian lebih dari 15 cm untuk mengambil pakan yang diberikan oleh sobat.

Ikan oskar dapat memijah sepanjang tahun dan tidak mengenal musim kawin. Ikan oskar merupakan ikan yang monogamus. Ikan ini berpasangan pada saat musim pemijahan dan memijah di substrat seperti batu atau pecahan keramik.





ikan oskar bersifat agresif dalam mempertahankan daerah pemijahan dan melindungi anaknya, saat mencari pasangan, ikan oscar jantan terlihat sangat agresif sehingga membuat ikan betina merasa terancam dan melarikan diri.

Biasanya Ikan jantan dewasa berukuran relatif lebih besar daripada ikan betina, karena ikan jantan mengalami percepatan tumbuh yang lebih pesat daripada ikan betina setelah mencapai fase dewasa.

Saat sudah menemukan pasangan, ikan oscar segera memijah dengan menempelkan telur pada substrat yang ada seperti batu, pecahan keramik atau kaca, dan akan menjaga anak-anaknya hingga besar.

Nah demikianlah tadi informasi mengenai ikan oskar, semoga informasi tadi bisa bermanfaat.


0 Response to "Mengenal Lebih Lengkap Ikan Oscar, Penjelasan lengkap karakter, makanan dan habitat."

Posting Komentar

Advertisement