Banner adz

Hatchet Fish, si Ikan Kampak Yang Bisa Terbang

 sobat pernah mendengar ikan hatchet fish? mungkin banyak sobat ikan hias yang belum tau mengenai ikan hatchet fish, karena ikan ini termasuk jarang dan sulit di temui di toko toko ikan hias.



Hatchet fish, dalam bahasa ingris berarti ikan kampak, di namai ikan kampak karena ikan ini berbentuk seperti kampak.

Ikan dengan nama ilmiah Gasteropelecus sternicla, merupakan ikan air tawar yang berasal dari Amerika Selatan di Peru dan Amazon tengah , Guyana dan Venezuela.

Ikan hatchetfish biasa terdapat di sungai dengan iklim tropis dan lebih menyukai air pada pH 6–7, dan kisaran suhu ideal 23-27 °C

ikan hatchetfish memiliki ciri bentuk tubuh besar di bagian dada dan memiliki warna perak mendekati transparan, Spesies yang berbeda menunjukkan warna yang berbeda dengan warna mulai dari hitam, abu-abu, perak dan coklat hingga warna yang lebih cerah seperti merah, oranye, dan hijau. Beberapa spesies memiliki pola bergaris atau bergaris-garis.  



Hatchetfish banyak di pilih untuk dipelihara dalam akuarium. Mereka sangat cocok dalam bentuk akuarium apapun, ikan hias air tawar langka ini bisa sobat pelihara dalam akuarium komunitas, aquascape, atau kalian bisa juga memeliharanya dalam akuarium biotope, dan mereka sangat cocok juga dalam paludarium.

Ikan hatchetfish merupakan ikan karnivora , mereka akan dengan mudah memakan banyak jenis cacing annelida kecil, serangga , dan krustasea, dan mereka juga akan makan makanan serpihan standar. Mereka memiliki reputasi sebagai ikan yang rakus.

Dinamai hatchet fish atau ikan kampak karena memiliki bentuk dada besar dan terlihat menonjol sehingga tampilan ikan ini menyerupai kampak. 

Dada yang besar tersebut memiliki otot - otot yang kuat, dan jika dilihat dari dekat akan nampak sirip bagian samping yang lebar. 

Hal tersebut bukanlah kebetulan, karena sirip dan otot dada yang lebar dan kuat tersebut berfungsi untuk terbang atau melompat dari permukaan air, jika ikan hatchet fish dalam keadaan terdesak oleh bahaya akibat serangan predator. 


Organ perut  juga punya fungsinya tersendiri, bertindak sebagai alat untuk mengerem bagi si ikan kapak ini, memfasilitasi saat meluncur dan berhenti, dan dalam beberapa kasus, bisa membuat ikan ini melesat cepat ke permukaan.

Berdasarkan karakter yang suka melompat jika terdesak itulah maka sobat perlu memberikan penutup pada akuarium sobat dan membuat ikan ini tetap nyaman didalamnya. 



Ikan hatchet fish juga sering terlihat bergerombol saat berenang, untuk itu peliharalah dalam jumlah yang banyak, setidaknya 5 ekor agar terlihat efek bergerombolnya. 

Di alam aslinya, ikan ini memakan serangga, baik itu serangga darat maupun serangga air. Namun sobat bisa juga memberi pakan pelet yang mengapung, karena ikan hatchet lebih senang dengan pakan yang mengapung di banding pakan Tenggelam

Di habitat aslinya, ikan kampak ini senang tinggal pada perairan yang lambat dan sekitaran tepi sungai. Umumnya mereka sering didapati di sungai dengan tutupan yang teduh, tetapi mereka juga akan masuk ke dalam hutan yang tergenang air selama musim hujan.

Mereka lebih sering di temukan pada sungai di dekat vegetasi yang kaya akan serangga. 

Ikan hatchet berkembang biak dengan cara bertelur, telur ikan hatchet menetas setelah 36 jam. Larva ikan hatchet memakan zooplankton, daphnia atau artemia. 



Ikan hatchet termasuk ikan yang damai, jarang sekali di temukan ikan ini mengganggu ikan lainnya, namun ikan hatchet tidak akur dengan sesama, khususnya antar ikan jantan. 

Nah demikian informasi mengenai ikan hatchet atau ikan kampak, semoga bisa bermanfaat. 











0 Response to "Hatchet Fish, si Ikan Kampak Yang Bisa Terbang"

Posting Komentar

Advertisement