Gurita merupakan hewan laut yang memiliki tentakel, terkadang gurita di jadikan karakter dalam film sebagai monster atau makhluk jahat.
Namun ada beberapa fakta unik yang mungkin belum banyak orang tau mengenai gurita ini, apa saja kah fakta tersebut?
1. Gurita akan memakan tentakelnya sendiri saat kelaparan.
2. Melakukan operasi tanpa anestesi terhadap gurita dianggap ilegal di beberapa negara. Hal ini disebabkan pada kepintaran yang dimiliki oleh mereka.
3. Sebelum memakan gurita, lumba-lumba akan melemparkannya berkali-kali sampai lunak
4. Semua jenis gurita beracun, tapi hanya satu yang mematikan.
5. Gurita bertentakel enam pernah ditemukan oleh sebuah keluarga Amerika pada liburannya di tahun 2013. Kedua kalinya dalam sejarah. Lalu mereka memakannya.
6. Gurita terbesar yang pernah diabadikan memiliki berat 71kg.
7. Sebuah gurita dengan 96 tentakel pernah ditangkap di Jepang pada tahun 2008.
8. Mimic Octopus bisa menirukan lebih dari 15 spesies laut, termasuk ular laut, ikan pari, ikan lepu, dan ubur-ubur.
9. Gurita tidak memiliki 8 tangan, melainkan 6 tangan dan 2 kaki.
10. Beberapa gurita berukuran besar diketahui pernah menangkap dan membunuh beberapa spesies hiu.
Nah demikianlah beberapa fakta unik mengenai hewan laut yang bernama gurita
0 Response to "Fakta Menakjubkan Mengenai Gurita"
Posting Komentar