Banner adz

Jenis Tanaman Aquascape Yang Membutuhkan Co2 Sedikit

Sobat sudah mencoba membuat aquascape sendiri? atau baru mau mencoba membuat aquascape sendiri? nah tentunya di butuhkan tanaman untuk mempercantik aquascape sobat kan.

Tentunya banyak pilihan tanaman aquascape apa saja yang akan sobat gunakan untuk mempercantik aquascpae sobat, khususnya tanaman aquascape yang mudah perawatannya.
di postingan kali ini kita akan membahas tanaman aquascape apa saja yang tidak membutuhkan co2 atau membutuhkan co2 sedikit.

Sebenarnya CO2 sangat di butuhkan untuk proses fotosintesa tumbuhan, yaitu proses pengiriman sari makanan yang diperlukan tumbuhan dari daun ke akar.
nah apakah kita perlu menginjekan co2 ini? sebenarnya tidak harus ya sobat karena ada beberapa tanaman aquascape akan baik-baik saja tanpa menambahkan CO2 terutama untuk tanaman yang bisa hidup dengan cahaya rendah dan tidak berakar.

Baca Juga: Cara Membuat CO2 Sendiri


mau tau tanaman aquascape apa saja yang tidak membutuhkan CO2? yuk kita simak tanaman berikut ini

inilah jenis tanaman aquascape yang tidak membutuhkan co2.

1. Java Moss

java moss merupakan tanaman yang cukup populer dan banyak di gunakan, java moss juga terkenal karena kemampuannya yang mudah tumbuh tanpa perawatan ekstra. Ia mampu hidup di semua jenis air, segala macam kualitas cahaya dan bisa tumbuh subur tanpa CO2. sobat bisa mengikatnya pada beberapa kayu apung dan batu sebagai tempat tumbuhnya.


2. Java Fern

Java Fern memiliki tampilan yang elok, sangat indah untuk melengkapi aquascape sobat.Java fern bisa tumbuh hampir dimana saja pada akuarium, juga sangat direkomendasikan bagi pemula karena perawatannya yang tergolong mudah.


Baca Juga: Contoh Desain Aquascape Yang Banyak Di Gunakan


3. Lilaeopsis
Lilaeopsis merupakan tanaman yang bagus buat pemula, cocok untuk menutupi media tanam (karpet atau bottom cover).



4. Anubias
Anubias juga termasuk tanaman aquascape yang populer karena tahan banting dan mudah perawatannya, juga bisa tumbuh dengan baik dengan atau tanpa CO2. Umumnya tanaman yang bisa mengeluarkan bunga di dalam air ini hanya membutuhkan sedikit sinar sehingga harus ditempatkan di area yang terlindung.


Baca Juga: Cara Mudah Membuat Sendiri Pupuk Aquascape


5. Amazon Sword

Sesuai namanya, tanaman aquscape ini berasal dari sungai Amazon yang daunnya berbentuk sword alias mirip pedang. Pada umumnya tanaman amazon sword ini dijadikan sebagai tanaman aquascape background yang diletakkan di bagian belakang akuarium. Selain dijadikan background, tanaman amazon sword juga berfungsi sebagai tempat berlindung ikan dan ia juga mampu tumbuh hingga 50 cm dalam suhu air 22-28 derajat celcius dengan cahaya yang sedang dan tanpa co2.


6. Cabomba
Jenis tanaman ini cocok dijadikan midground atau tanaman aquascape sebagai background. Menggunakan tanaman ini cukup mudah, karena pertumbuhannya cepat dan dapat tumbuh dalam air dengan suhu 15-26 derajat celcius serta hanya membutuhkan cahaya tingkat sedang hingga paling tinggi. Di samping itu, cabomba caroliniana juga mudah dirawat sebab ia hanya membutuhkan CO2 yang sedikit bahkan juga mampu tumbuh tanpa CO2, sehingga anda tidak perlu lagi menginjeksi CO2 untuk tanaman tersebut.


Nah demikianlah tadi beberapa jenis tanaman aquascape yang tidak membutuhkan co2, sebenarnya masih banyak lagi yang lainnya, namun tanaman di atas lah yang paling populer dan banyak di gunakan saat ini.

Baca Juga: Cara Membersihkan Kerak di Kaca Aquarium


Tanaman yang disebutkan di atas dapat tumbuh dengan baik tanpa CO2 selama memenuhi beberapa persyaratan berikut:

Berada pada suhu di bawah 28 derajad celcius
Cahaya sedang hingga tinggi
Memberikan asupan pupuk cair secara rutin untuk memicu pertumbuhan
Rajin mengganti air akuarium 20% setidaknya seminggu sekali.


0 Response to "Jenis Tanaman Aquascape Yang Membutuhkan Co2 Sedikit"

Posting Komentar

Advertisement