Banner adz

Sejarah Ikan Louhan

Siapa yang tak kenal dengan ikan louhan? sobat pasti tau kan? sebagai pecinta ikan hias, pastinya tau dengan ikan yang satu ini.



ikan louhan atau flower horn yang dulu sempat booming merupakan ikan yang sangat indah dan banyak penggemarnya.

Ikan Louhan muncul dari perairan Malaysia pada tahun 1993. Dan kemudian dikembangkan terus menerus hingga menghasilkan warna yang berbeda dan spesiesnya.
Perkembangan ikan Louhan dimulai pada tahun 1993. Dimana pada tahun itu ikan louhan jadul sudah mulai dipelihara dan dibudidayakan secara terbatas.


Baca Juga: Cara Ternak Ikan Oscar


Sejarah ikan Louhan berawal dari Seorang peternak ikan Hias bernama KK Lim yang pertama kali memberikan nama Lou Han pada ikan berjidat nongnong dengan rajah disekujur tubuh ini.

Nama louhan juga diambil dari kata Bahasa China; Hua Louhan  yang artinya dewi pelindung. Sehingga Ikan Louhan banyak yang mempercayainya memiliki kekuatan khusus sebagai pelindung bagi siapa saja yang memeliharanya.



Berkat jasa KK Lim lah maka lou han pertama kali bisa dengan mudah dipijahkan dalam aquarium. Karena sebelumnya diyakini bahwa pemeliharaan dan pemijahan ikan louhan  hanya bisa dilakukan di kolam besar saja.

Akhirnya banyak penangkaran bermunculan di Malaysia, mulai dari Perak, Penang, Butterworth, Bukitmartajam, Kualalumpur, Sungaipetani, dan Sabah. Hampir di seluruh pelosok Malaysia Lou han menjadi komoditas usaha baru yang sangat menjanjikan keuntungannya.

Besarnya dukungan Pemerintah Malaysia terhadap perkembangan louhan dan juga membantu memuluskan jalannya ekspor pada waktu itu membuat louhan cepat tersebar dan menjadi komoditi ekspor yang sangat menguntungkan negara Malaysia.

Dari Malaysia rajah cichlasoma itu menyebar ke negara Jepang, Indonesia, Singapura, Taiwan, dan Cina.


Baca Juga: Ini dia Makanan Untuk Memperbesar Jenong Ikan Louhan


nah Indonesia disebut-sebut sebagai target utama negeri jiran itu.

Kemudian Pada tahun 1994, ikan Red Devil Cichlid (genus Amphilophus) yang diimpor dari Amerika Tengah ke Malaysia dan hasil hibrida parrot cichlid yang diimpor dari Taiwan ke Malaysia dan dibesarkan ikan ini secara bersamaan, menandai kelahiran ikan lou han tersebut.

Yang menjadi ciri utama pada ikan Louhan adalah terdapat Jenong pada dahinya yang bagi masyarakat Taiwan sebagai tanda pembawa keberuntungan dalam geomansi.

Kemudian ditahun 1995 lahir lagi spesies Louhan terbaru, yang diperoleh dari perkawinan persilangan , yang menghasilkan jenis baru yang disebut Five-Colors God of Fortune. Karena warnanya yang indah, ikan ini menjadi cepat popular di seluruh kalangan pecinta ikan hias louhan.

Hingga tahun 1998, para peternak terus menyempurnakan dengan cara melakukan persilangan. Salah satu persilangan yang diperoleh yakni ikan Louhan jenis hibrida flowerhorn Hua Luo Han yang merupakan hasil persilangan dari Seven-Colors Blue Fiery Mouth (Greenish Gold Tiger) yang berasal dari Amerika tengah dengan Ikan Louhan Jin Gang Blood Parrot dari Taiwan.

Ikan Louhan jenis hibrida flowerhorn Hua Luo Han ini merupakan generasi pertama yang kemudian diikuti oleh ikan Louhan Jenis Flowerhorn. 

Antara tahun 1998 hingga tahun 1999 terjadi proses impor Ikan louhan jenis flowerhorn dan Golden Base ke Amerika Serikat.

Baca Juga: Cara Ternak Ikan Parrot


Dengan adanya impor ikan flowerhorn dan Golden Base itu muncul lagi dua ikan louhan spesies baru dengan ciri mutiara (bintik-bintik perak putih pada kulit) dan yang tidak.

Pada jenis Golden Base juga memiliki dua varietas, mereka yang berwarna pudar dan yang tidak. Di antara segala jenis flowerhorn, yang tanpa mutiara dengan cepat disusul popularitasnya oleh mereka yang mempunyai mutiara, menjadi skala flowerhorns mutiara, atau Zhen Zhu. Dengan Golden Base, yang dikembangkan kulit menjadi keemasan yang menarik ditempatkan pada flowerhorn kulit abu-abu itu.

Pada tahun 1999 terdapat empat spesies flowerhorn. Dari keempat spesies tersebut yakni flowerhorn biasa, flowerhorn skala mutiara, flowerhorn emas, dan fader.

Akibat dari penjualan secara tidak tepat tersebut, banyak peternak komersial yang melakukan pengkembang biakan untuk mencari penampilan ikan Louhan tanpa memperhatikan terminologi. Akibatnya, nama nama ikan louhan menjadi sesuatu yang membingungkan dan jenis keturunan menjadi sulit dilacak.

Pada Tahun 2000 hingga tahun 2001, Ikan Louhan terbaru jenis Kamfa Muncul. Ikan ini merupakan hasil hibrida dari setiap jenis flowerhorn yang disilangkan dengan spesies dari genus Vieja atau dengan Parrot Cichlid jenis apapun. Ini membawa beberapa sifat baru, seperti mulut pendek, ekor terbungkus, mata cekung, dan jenong yang semakin besar di bagian kepala.

Di negeri Malaysia sebagai titik awal penyebaran louhan di Asia, sejalan dengan perkembangan selera penggemar ikan Hias khususnya Ikan Louhan, kini louhan mengalami trend betumbuh pendek atau lazim disebut short body juga penuh mutiara, kepala nongnong, dan berwarna pelangi laris di pasaran.

Baca Juga: Ternak ikan synodontis


Tren itu bergeser dari semula bertubuh panjang seperti corononation link. Louhan generasi baru ciptaan KK Lim 80% memang telah memenuhi kriteria keinginan pasar waktu itu. Dan ini tentu saja memudahkan tugas para penangkar di Malaysia untuk membudidayakan louhan yang berkualitas dan diminati pasar.

Perkembangan Ikan louhan ini tidak berhenti sampai di sini saja, sejarah ikan louhan terus berlanjut hingga tahun-ketahun. Sekarang bebagai jenis Spesies baru pun ikut muncul, hal ini sebagai hasil persilangan dan brender para peternak. Tercatat terdapat ada enam jenis ikan louhan saat ini yang paling popular diantaranya yakni Chinwa, Fly Marking, Cencu, Free Head, King Kamfa dan Classic. Juga tidak lupa jenis yang banyak dicari adalah jenis shot body, trend louhan bonsai juga semakin ramai dipasaran.



banyak para penghobi ikan hias tertarik terhadap ikan Louhan karena pada warna sisik dan dahi atau jenongnya yang menonjol (nongnong). Bahkan terkadang pada tubuh dan sisik louhan tertentu jika kita jeli akan ditemukan bentuk tanda atau marking yang berbentuk motif atau huruf mandarin, latin, atau angka yang unik dan menarik.  Hingga ada Ikan Louhan yang harga sangat menjulang tinggi hingga ratusan juta rupiah hanya karena memiliki marking yang menarik ini.


Baca Juga: Cara Mudah Ternak Ikan Penguin Tetra


demikianlah sejarah ikan louhan yang sekarang ini kita kenal, dan tentunya ikan louhan ini akan banyak bermunculan jenis jenis baru, karena para peternak terus mengembangbiakan kawin silan antar jenis hingga tercipta jenis louhan paling indah.

nah sobat punya jenis apa nih di rumah? jangan sekedar di pelihara ya, coba juga untuk menernakan ikan louhan, karena mudah sekali cara untuk menernakan ikan louhan ini, silahkan lihat di postingan sebelumnya tentang cara beternak ikan louhan.

oke sekian dulu postingan kali ini tentang sejarah ikan louhan, sampai jumpa di postingan berikutnya.

1 Response to "Sejarah Ikan Louhan"

Advertisement