Banner adz

Makanan Alami Untuk Anak Ikan Molly

 Sobat pecinta ikan molly, jika kamu sudah berhasil menernakan ikan molly maka langkah selanjutnya adalah merawat anakan ikan molly agar tumbuh besar dengan cepat dan sehat.

nah kali ini kami akan berbagi mengenai bagaimana merawat anakan ikan molly agar tumbuh sehat, apa saja makanan anak ikan molly? 



oke langsung saja kita bahas apa saja sih makanan untuk anak ikan molly,

1. Kutu Air (Moina)

Kutu air adalah sebutan awam bagi makhluk kecil penghuni air sejenis udang-udangan. Jenis kutu air meliputi Daphnia (paling umum), Cyclops, Bosmina, dan Diaptomus. Kutu air berukuran panjang kurang dari setengah milimeter dan pakannya adalah berbagai fitoplankton dan juga sisa-sisa makanan hewan lainnya (detritus).



Baca Juga: Cara Mudah Kultur Kutu Air


di karenakan ukuran nya yang kecil maka di butuhkan juga makanan yang berukuran kecil yang sangat bergizi tinggi untuk pertumbuhan anak ikan molly.

kutu air sangat bermanfaat untuk mempercepat dan menguatkan pertumbuhan tulang anak ikan molly.

Nah sobat bisa memberi kutu air ini untuk mempercepat pertumbuhan anak ikan molly sobat.


2. Daphnia Magna

Daphnia magna juga biasa di kenal dengan sebutan kutu air raksaksa, karena bentuknya yang agak besar dibandingkan dengan moina sp atau kutu air biasa.



daphnia magna juga bagus untuk pertumbuhan anak ikan molly.

walaupun ukuran nya besar tapi tak masalah, karena Daphnia Magna ini akan membelah diri jadi beberapa daphnia magna kecil2 yang bisa di makan oleh anak ikan molly.

salah satu keunggulannya yaitu mudah untuk mengkultur daphnia Magna ini, bahkan ada sebutan kutu air abadi karena begitu mudahnya mengkultur daphnia magna ini.

Baca Juga: Cara Mudah Kultur Daphnia Magna


3. Micro Worm

Microworm adalah makanan hidup yang sangat baik untuk burayak ikan dan sangat mudah untuk dipelihara. Microworm berwarna putih transparan dan memiliki panjang tubuh +3mm, sangat pas untuk ukuran mulut anak ikan molly.



Micro worm akan hidup selama sekitar 6 jam dalam air biasa, jadi saat memberikan kepada anak ikan molly, jangan berlebihan karena akan menyebabkan air kotor jika micro worm tersisa.

sobat bisa mendapatkan micro worm ini di toko online atau toko ikan hias, dan micro worm ini bisa sobat kultur sendiri jadi nantinya tak perlu lagi membeli micro worm.

Baca Juga: Cara Kultur Micro Worm


4. Cacing Sutera

Cacing sutera termasuk ke dalam kelompok cacing- cacingan yang biasanya disebut Tubifex sp dalam ilmu sain. Cenderung lebih kecil dan pendek, cacing sjutra memiliki ukuran kurang lebih sekitar 1 hingga 2 cm dan berwarna kemerah- merahan.


Baca Juga: Cara Ternak Cacing Sutera

cacing sutera ini pun sangat bagus untuk membantu pertumbuhan anak ikan molly.

namun jangan terlalu banyak memberi makan cacing sutera ini karena cacing sutera ini mudah mati atau busuk yang menyebabkan air menjadi keruh dan bau.


5. Artemia



Artemia adalah suatu jenis udang laut yang banyak digunakan sebagai makanan untuk ikan hias, dan benih ikan maupun benih udang. Hal ini karena Artemia mudah dikembangbiakan mempunyai nilai gizi yang tinggi dan dapat dicerna oleh benih ikan dan udang.  

Untuk benih udang biasanya digunakan Artemia pada stadia nauplii, sedangkan untuk benih ikan dapat digunakan nauplii Artemia maupu Artemia juvenile dan dewasa bergantung pada ukuran benih ikannya.


Artemia dapat hidup pada kisaran salinitas air yang luas, bahkan di alam Artemia banyak didapatkan hidup di air dengan salinitas 100 ppt atau lebih.  Tetapi salinitas ideal untuk pertumbuhan Artemia adalah antara 32 – 65 ppt.

Sobat bisa memberi makan anak ikan molly dengan menggunakan artemia untuk mempercepat pertumbuhan nya, karena bentuknya yang kecil sangat pas dengan mulut anak ikan molly.


Nah demikianlah tadi beberapa jenis makanan alami untuk anak ikan molly agar tumbuh sehat dan cepat perkembangannya.

bisa di pilih salah satunya atau sobat bisa menggabungkan semuanya agar anakan ikan molly cepat besar pertumbuhannya.

0 Response to "Makanan Alami Untuk Anak Ikan Molly"

Posting Komentar

Advertisement